Sabtu, 24 Maret 2012

tips istri ideal


Tips aklak istri ideal
Istri ideal yaitu wanita yang bertabiat bak, berperilaku menarik dan mempunyai aklak yang mulia.Selalu menjaga adab islam, tingkah lakunya di dalam dan di luar rumah tidak berbeda.
Beberapa tips agar mempunyai akhlak istri ideal : 
1. Mempunyai rasa malu
Rasa malu merupakan akhlak yang bisa mendorong seseorang untuk meninggalkan keburukan dan   tidak   menghalanginya untuk mengerjakan kebaikan.

2. Mempunyai jiwa penyabar 
Wanita yang sabar, dan tidak suka mengeluh serta tidak egois walaupun kehidupannya penuh tantangan dan kesulitan.
"....dan orang yang menahan amarahnya dan memaafkan kesalahan orang.Allah menyukai orang-orang yang berbuat kebajikan. " (Ali imran : 134 )

3. Mempunyai sifat lemah lembut dalam bertutur kata
Wanita apabila bertutur kata lemah lembut sehingga yang terdengar adalah perkataan yang baik dan manis sehingga mencerminkan rasa kasih sayang. Menjauhi perkataan yang buruk dan kotor tidak di senangi dan memiliki tata krama beradab.
" Perkataan yang baik adalah sedekah." ( HR. Imam Al- Bukhari )

4. Mempunyai sifat jujur
Wanita yang baik adalah wanita yang bisa mewariskan akhlaknya  yang mulia kepada anak anaknya dan orang lain. Agar mereka dapat meneladani tingkah laku dan tutur katanya.

5. Mempunya sifat pendiam ( tidak banyak bicara )
Wanita yang pendiam maksudnya ialah menjauhi berbicara yang tidak bermanfaat atau tidak berujung pangkal. lebih baik menahan lidahnya dan menahan bicara kecuali pembicaraannya berguna. Menjauhi sifat menjelek jelekan orang lain atau menggunjing orang lain.

6. Mempunya sifat kasih sayang
Wanita yang mempunyai sifat kasih sayang akan menjauhi perpecahan dan perselisihan dengan orang lain. Tidak suka mengadu domba orang lain bahkan sebisa mungkin mendamaikan orang yang bertengkar atau berselisih dengan sifat kasih sayangnya maka akan menjadi damai.

7. Mempunyai sifat rajin
Wanita yang rajin dan tidak malas adalah istri ideal. Oleh karena itu harus dapat mengembangkan segala potensi yang di anugerahkan oleh Allah swt agar lebih maju dan berguna.

8. Mempunyai sifat hemat
Wanita yang hemat dan rajin menabung, mampu mengurus keuangan keluarga secara baik.
" sesungguhnya pemborosan itu adalah saudara setan.' ( Al - Isra : 27 )

9. Menerima dan mentaati suami
Wanita yang mampu menerima kekurangan dan kelebihan suami. Selalu menghormati di dalam dan di luar rumah. Melaksanakan hak dan kewajiban sebagai seorang istri dengan penuh pengabdian.

10. Menyambung tali silaturahmi
Wanita yang berakhlak baik ialah yang menyambung tali silaturahmi  dan kekeluargaan dengan kerabat suami dengan baik.



semoga bermanfaat........................

Tidak ada komentar:

Posting Komentar